Posts

Showing posts from November, 2019

Kesempatan dan Keberhasilan: Gagal Itu Benar-Benar Biasa

Image
Setiap keberhasilan yang diraih tidak pernah lepas dari keberanian untuk mengambil setiap kesempatan yang Allah berikan. Jangan salahkan nasib jika kita tidak "seberhasil" yang kita inginkan. Mungkin kita sering melewatkan kesempatan yang datang? Saya berbicara seperti ini bukan karena merasa diri ini berhasil atau istilah kerennya "sukses". Keberhasilan itu adalah sesuatu yang relatif, dan sebagai manusia sudah fitrahnya kita tidak akan pernah merasa "cukup berhasil". Pasti akan ada banyak hal yang ingin kita raih lagi dalam hidup ini. Namun, sebagai manusia saya tidak ingin kufur nikmat. Saya betul-betul mensyukuri keberhasilan apapun yang telah saya raih, sekecil apapun itu. Besar atau kecilnya keberhasilan baiknya cukup kita yang mengukur agar tak lupa bersyukur. Saya juga bersyukur sekali memiliki pasangan yang selalu berkata, "Ayo, ambil aja." "Ikut aja." "Coba aja." setiap kali saya bercerita padanya bah

Memboyong Keluarga Kuliah di Luar Negeri: Bagian 3 (Looking for Home Sweet Home!)

Image
OSHC sudah di tangan. Anak sudah terdaftar di sekolah. Masih ada lagikah yang harus dilakukan? Banyak, hiks. Tapi, tenang. Sisanya ya tetek bengek  seperti tiket, bungkus-bungkus barang, dan seterusnya. Selain persiapan keberangkatan yang berhubungan dengan hal-hal yang bersifat logistik, ada satu bagian dari persiapan ini yang ingin saya garis bawahi, yaitu: RUMAH! PINDAHAN Rumah juga adalah salah satu alasan yang membuat banyak pelajar berkeluarga memutuskan untuk berangkat sendirian dulu. Kenapa? Karena . . . mendapatkan rumah sewa di Australia ini susahnya luar biasa, kawan! Sesusah apa, sih ? Sekedar ilustrasi, lamaran saya EMPAT kali ditolak oleh agen penyewa properti, atau istilah di sini real estate agents . Saya sih CUMA empat kali! Teman-teman dan kenalan saya bahkan ada yang sampai hampir sepuluh kali! Apa yang membuatnya susah? 1. Persaingan yang ketat untuk mendapatkan rumah sewa Ya, di beberapa daerah di Australia, pertumbuhan pendudu